Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

1 Samuel 18:7

18:7 dan perempuan yang menari-nari itu menyanyi berbalas-balasan, katanya: "Saul mengalahkan beribu-ribu musuh, tetapi Daud berlaksa-laksa."

1 Samuel 18:2

18:2 Pada hari itu Saul membawa dia dan tidak membiarkannya pulang ke rumah ayahnya.

1 Samuel 5:1

Tabut TUHAN di tanah orang Filistin
5:1 Sesudah orang Filistin merampas tabut Allah, maka mereka membawanya dari Eben-Haezer ke Asdod.

Mazmur 24:7-10

24:7 Angkatlah kepalamu, hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu yang berabad-abad, supaya masuk Raja Kemuliaan! 24:8 "Siapakah itu Raja Kemuliaan?" "TUHAN, jaya dan perkasa, TUHAN, perkasa dalam peperangan!" 24:9 Angkatlah kepalamu, hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu yang berabad-abad, supaya masuk Raja Kemuliaan! 24:10 "Siapakah Dia itu Raja Kemuliaan?" "TUHAN semesta alam, Dialah Raja Kemuliaan!" Sela

Mazmur 134:1-3

Puji-pujian pada malam hari
134:1 Nyanyian ziarah. Mari, pujilah TUHAN, hai semua hamba TUHAN, yang datang melayani di rumah TUHAN pada waktu malam. 134:2 Angkatlah tanganmu ke tempat kudus dan pujilah TUHAN! 134:3 Kiranya TUHAN yang menjadikan langit dan bumi, memberkati engkau dari Sion.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Sa 18:7,2Ch 5:13,Ps 24:7-10 134:1-3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)